Tingkat Pendidikan sebanding dengan tingkat kesejahteraan |
Sementara, masalah kependudukan Indonesia yang bersifat kualitatif diantaranya :
1. Tingkat Kesehatan Penduduk yang Rendah
Kualitas penduduk Indonesia masih tergolong rendah walau sudah mengalami perbaikan. Hal ini bisa dilihat dari indikator berupa angka kematian dan angka harapan hidup.
Angka kematian tinggi menunjukan kesehatan penduduk yang rendah sementara angka harapan hidup yang tinggi menunjukan tingkat kesehatan yang baik. Masalah kesehatan ini tidak lepas dari pendapatan penduduk. Semakin tinggi pendapatannya, maka semakin baik kualitas makanan dan layanan kesehatan yang didapat.
2. Tingkat Pendidikan yang Rendah
Tingkat pendidikan tidak bisa dijadikan indikator tunggal untuk mengukur kualitas SDM. Diharapkan orang dengan tingkat pendidikan tinggi memiliki produktivitas yang tinggi pula. Tapi, kenyataannya di Indonesia banyak orang yang berpendidikan tinggi (sarjana) tapi menganggur.
Tingkat pendidikan diharapkan berbanding lurus dengan tingkat kesejahteraan. Sehingga pembangunan di bidang pendidikan akan membawa dampak positif yang luar biasa terhadap kesejahteraan penduduknya.
3. Tingkat Kemakmuran yang Rendah
Indonesia bukan termasuk negara miskin tapi memiliki kurang lebih 37,5 juta penduduk yang berada dibawah garis kemiskinan. Kemakmuran biasanya berbanding lurus dengan kualitas SDM, maka semakin baik kualitas SDM-nya, semakin tinggi pula tingkat kemakmurannya.
Banyak negara yang miskin SDA, tapi SDM-nya berkualitas sehingga penduduknya makmur. Indonesia adalah negara yang kaya dengan SDA dan SDM yang berjumlah sangat banyak. Apakah Indonesia sudah makmur??
No comments:
Post a Comment